Jakarta - Agaknya sensor gerak Microsoft untuk Xbox 360, Kinect, masih mungkin dihadirkan pada PC atau ponsel. Hal tersebut diutarakan langsung oleh GM Microsoft Game Studios, Kudo Tsunoda.
Seperti dikutip detikINET dari Techradar, Selasa (24/8/2010), Tsunoda menyampaikan pendapatnya bahwa Kinect bakal berpotensi untuk dikembangkan bagi kepentingan industri lain, di luar industri game.
Menurutnya, beberapa hal yang potensial untuk memanfaatkan sensor gerak Microsoft itu di antaranya industri hiburan seperti film dan musik melalui PC. Selain itu, Kinect juga mungkin dikembangkan di ranah ponsel.
"Kami sangat fokus pada peluncuran Kinect untuk Xbox. Saya sendiri telah berkecimpung di industri video game cukup lama. Industri game saat ini butuh peran industri lain," paparnya.
Ia memberi contoh industri perfilman saat ini mulai memanfaatkan teknologi dari industri game, sebagai bagian dari proyek mereka. "Kinect adalah pionir awal dan saya pikir masih bisa dikembangkan lagi bagi kepentingan industri di luar game," tambahnya.
"Seandainya saya bekerja di perusahaan yang tak hanya berfokus di game, melainkan PC dan ponsel, bisa jadi teknologi tersebut (Kinect-red) juga turut dibawa. Namun saat ini, kami masih berfokus ke pengembangan Kinect bagi Xbox," jelasnya. ( fw / ash )
sumber: http://www.detikinet.com
Seperti dikutip detikINET dari Techradar, Selasa (24/8/2010), Tsunoda menyampaikan pendapatnya bahwa Kinect bakal berpotensi untuk dikembangkan bagi kepentingan industri lain, di luar industri game.
Menurutnya, beberapa hal yang potensial untuk memanfaatkan sensor gerak Microsoft itu di antaranya industri hiburan seperti film dan musik melalui PC. Selain itu, Kinect juga mungkin dikembangkan di ranah ponsel.
"Kami sangat fokus pada peluncuran Kinect untuk Xbox. Saya sendiri telah berkecimpung di industri video game cukup lama. Industri game saat ini butuh peran industri lain," paparnya.
Ia memberi contoh industri perfilman saat ini mulai memanfaatkan teknologi dari industri game, sebagai bagian dari proyek mereka. "Kinect adalah pionir awal dan saya pikir masih bisa dikembangkan lagi bagi kepentingan industri di luar game," tambahnya.
"Seandainya saya bekerja di perusahaan yang tak hanya berfokus di game, melainkan PC dan ponsel, bisa jadi teknologi tersebut (Kinect-red) juga turut dibawa. Namun saat ini, kami masih berfokus ke pengembangan Kinect bagi Xbox," jelasnya. ( fw / ash )
sumber: http://www.detikinet.com